Hari Kesehatan Nasional ke-58, Bondowoso Raih Tiga Penghargaan

Bondowoso [16/11/22] Pada acara puncak Hari Kesehatan Nasional ke-58 bertempat di Ballroom Hotel El-Royale Banyuwangi, Rabu 15 November 2022, bapak Drs H. Bambang Soekwanto, Sekretaris Daerah Bondowoso hadir pada acara tersebut. Hadir pula Sekretaris Daerah Pemprov Jatim, Adhy Karyono.
Dalam sambutannya, beliau menyatakan  apresiasi kepada bupati/walikota dan seluruh jajaran kesehatan yang sama-sama berjuang mengatasi pandemi. Terkait dengan indikator kesehatan, baik dari rumah sakit dan pemerintah daerah, telah bekerja dengan baik meningkatkan derajat kesehatan warga Jawa Timur. Ditambahkan pula oleh beliau, termasuk reformasi birokrasi kesehatan, peningkatan kualitas layanan, penurunan angka kematian ibu, angka kematian bayi/balita, imunisasi, hingga masalah stunting.

Dan, Bondowoso mendapatkan 3 (tiga) penghargaan sekaligus atas pencapaian semua pihak dalam bidang kesehatan,yaitu : 1. Kabupaten dengan pencapaian imunisasi tambahan MR BIAN, Measles dan Rubella pada Bulan Imunisasi Anak Nasional, 2. Penghargaan Kabupaten/Kota Sehat, dan 3. Penghargaan Universal Health Coverage (UHC).

Total ada 102 Penghargaan Bidang Kesehatan dari Gubernur Jatim yang diserahkan oleh Sekdaprov Jatim. Penghargaan tersebut diberikan kepada pemerintah Kabupaten Kota di Jawa Timur, dokter, tenaga kesehatan, rumah sakit, puskesmas dan sektor lain yang telah berdedikasi untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Jawa Timur.

Share Berita Ini

Jam Pelayanan

SEN - KAM: 08:00 - 14:00

JUMAT: 08:00 - 10:00

Telephone
(0332) 421707